Masjid Agung Nurul Ikhlas memang masjid agungnya kota Cilegon di provinsi Banten. Masjid tersebut berdiri di sebelah ruas jln. Sultan Ageng Tirtayasa 2 tepat di pusat kota Cilegon. Lokasinya juga berseberangan dengan kediaman dinas walikota Cilegon. Letak masjid ini diantara jejeran pertokoan sebagai pusat bisnis yang wilayahnya membentang sampai ke pelabuhan Merak. Pelabuhan ini merupakan gerbang utama masuk ke pulau Jawa jika berasal dari arah laut atau arah pulau Sumatera. Kemegahan masjid ini juga tak lepas dari bangunan menara yang berjumlah empat buah yang bentuknya sangat unik. Ditambah lagi bangunan kubah masjid yang diberi cat hijau seperti masjid Nabawi. Cirri khas tersebut menjadi daya tarik utama masjid agung Cilegon ini.
Bangunan masjid Agung cilegon dibangun di atas tanah seluas 3600 m2. Berdasarkan beberapa sumber, bangunan masjid ini telah berdiri dari masa penjajahan Belanda. Meskipun dahulunya tidak semegah dan sebesar sekarang ini. Saat itu, bangunan masjid ini telah memiliki menara, tetapi tidak setinggi seperti sekarang ini. Selanjutnya dilakukan renovasi, sehingga menara tunggalnya lebih tinggi lagi.
Bangunan masjid Agung cilegon dibangun menjadi tiga lantai, yang terdiri atas lantai basemen seluas (1.175 m2), yang kedua lantai dasar seluas (1.372) serta lantai satu seluas (1.073 m2). Bangunan lantai basemen dijadikan area pendukung untuk tempat berwudlu maupun toilet yang tepatnya berada pada lantai ini. Sementara untuk ruang sholat utamanya berada pada lantai dasarnya. Yang terakhir ialah lantai satu yang digunakan secara khusus untuk ruang utama sholat untuk wanita maupun sebagai tambahan saat melaksanakan ibadah sholat jumat ataupun ibadah shalat Idul Fitri, dengan Idul Adha yang dilaksanakan. Jika anda melihat masjid dari pintu gerbang, anda dapat langsung melihat pintu utama sebagai jalan utama masuk di dalam masjid.
Sementara untuk bisa masuk kedalam masjid lantai atas, disediakan juga tangga yang dibangun diluar masjid. Tangga tersebut akan mengarah pada empat pintu besar dan langsung terhubung pada ruangan sholat utamanya. Namun area parkir masjid memang tidak terlalu luas, jadi daya tampung kendaraan juga sangat terbatas.
Selain itu, pemilihan material yang digunakan untuk membangun masjid ini juga sangat berkualitas. Interior dan juga ekterior masjid tersebut di dominasi dengan material marmer warna putih, abu abu, hitam hingga ke ruangan dalamnya. Dengan ini, akan menghadirkan kesan sebuah masjid yang bernuansa sejuk ditengah kota yang sangat panas. Bangunan masjid ini juga sengaja dirancang menjadi sebuah bangunan masjid yang sangat modern sesuai kondiri kota Cilegon sebagai salah satu kota modern.
Bangunan kubah masjid ini diberi warna hijau yang membuatnya berkesan sangat asri. Disekelilingnya juga dibangun 4 menara yang menjulang tinggi mencapai 55meter. Kubah masjidnya diberi motif yang menyerupai dengan batik. Kesan modern juga terlihat pada detail masjid ini baik menara ataupun bangunan kubahya. Kubah yang dibangun dimasjid ini juga menyerupai dengan kubah dari tipe flannel enamel. Bedanya ialah jika kubah flannel enamel tampilan luarnya berupa tempelan yang berbentuk belah ketupat ataupun kotak-kotak. Sedangkan untuk kubah masjid ini diberikan motif dibagian luarnya. Jika anda ingin membuat kubah batik, bisa juga membangun kubah beton yang selanjutnya bagian luarnya dihiasi dengan motif yang disuka salah satunya dengan motif batk. Selain motif batik, banyak yang suka menghias dengan motif khas kota yang dibangun kubah tersebut.