Nama Taj Mahal sudah sangat populer hingga penjuru dunia. Taj Mahal sendiri merupakan sebuah komplek yang sangat luas dan terdiri dari beberapa bangunan, seperti dibagian timur ada sebuah istana Kesultanan Mughl, di sebelah barat terdapat masjid yang begitu megah dan bangunan Taj Mahal itu sendiri. Ketiga bangunan tersebut dibangun secara simetris yang lokasinya bersebelahan dari bangunan satu dengan bangunan lainnya. Tak hanya bangunan tersebut, dimasing-masing bangunan terdapat pelataran dan taman yang begitu luas. Ketika pertama kali mengunjungi Taj Mahal mungkin akan sedikit membingungkan karena bangunan masjid dan bangunan istana peristirahatan merupakan dua bangunan yang sangat persis dan sulit jika membedakan kedua bangunan tersebut dari luar.
Masjd Taj Mahal berada disebelah barat bangunan mausoleum Taj Mahal dan bangunan tersebut menghindari ke arah makam karena hal itu dilarang dalam agama islam. Masjid megah ini didirikan dengan perpaduan seni khas Dinasti Mughal, Persia dan arsitektural islam. Keindahan masjid Taj Mahal mengundang beberapa wisatawan lokal hingga luar negeri untuk datang menikmati keindahan bangunan megah ini ditambah dengan adanya sungai Yamuna yang semakin mempercantik bangunan masjid Taj Mahal.
Kemegahan masjid Taj Mahal tak lepas dari sejarah yang terukir di India. Majid yang dibangun pada tahun 1632 dan selesai pada tahun 1652, merupakan sebuah proyek besar dan memperkerjakan ribuan pekerja bangunan dan beberapa pekerja seni yang menangani pembuatan kaligrafi ayat-ayat Al-Qur’an, Asmaul Husna hingga ukiran ornamen bercorak islami yang menghiasi hampir seluruh bagunan. Arsitektur masjid Taj Mahal adalah Isa Muhammed yang memegang peranan penting dalam pembangunan masjid.
Pembangunan masjid Taj Mahal hampir bersamaan dengan Maosoleum Taj Mahal. Pada tahun 1631 Seorang ratu yang bernama Ratu Mumtaz Mahal meninggal dunia lalu jenazahnya sementara waktu dimakamkan di area sekitar sisi tembok Taj Mahal. Makam tersebut terlihat dengan adanya tanda batu pualam ditinggikan yang berukuran sama dengan makam tersebut. Dan pada tahun yang sama juga kopleks Taj Mahal mulai dibangun juga rampung pada tahun 1648, sesaat setelah itu jenazah Ratu Mmtaz Mahal dipindahkan ke dalam Taj Mahal.
UNESCO bahkan sampai menghadiahkan gelar Permata Islam pada bangunan Tajmahal, atas apresiasi terhadap keindahan bangunan, serta warisan kuno, yang diberikan pada tahun1983.
Arsitektur masjid Taj Mahal sangat megah meskipun bahan bangunannya menggunakan batu pasir merah. Masjid tersebut dilengkapi dengan empat menara di masing-masing penjuru masjid yang memiliki bentuk segi delapan dengan dilapisi oleh batu pualam sangat halus. Selain itu terdapat kubah yang sangat mewah berjumlah tiga buah, kubah tersebut dilapisi oleh pualam putih. Masyarakat Indonesia biasanya menyebut sebagai kubah bawang.
Di bagian puncak kubah terdapat hiasan dengan menggunakan ornamen seperti kuntum bunga teratai terbalik yang sangat unik dan cantik. Pada dasarnya kubah masjid Taj Mahal sama seperti kubah yang berada di Masjid Jami Delhi yang merupakan kubah yang sangat cantik dan sempurna dengan sisi bawahnya berupa silinder.
Pada lantai masjid Taj Mahal jelas terbentuk dari sajadah yang berbahan batu pualam yang sangat halus karena sudah digosok permukaannya dengan teliti dan lumayan cukup lama. Ada juga mihrab yang dihias dengan kaligrafi Al-Qur’an dari surah As-Syams serta pada bagian sisi kanan mihrab terdapat mimbar masjid yang terbuat juga dari batu pualam yang halus.